Sejarah Makanan Fried Chicken

Ayam goreng krispi atau fried chicken menjadi salah satu makanan yang paling disukai oleh semua kalangan baik orang dewasa, remaja maupun  anak-anak. Fried chicken yang renyah, ditambah bumbunya yang gurih, tentunya akan membuat siapa saja sangat menyukai makanan satu ini. ayam goreng tepung adalah hidangan yang dibuat dari potongan daging ayam yang telah dilapisi dengan tepung atau adonan encer yang dibumbui dan digoreng, digoreng rendam, digoreng dengan penggorengan bertekanan, atau digoreng udara. Penepungan menambahkan lapisan renyah atau kerak ke bagian luar ayam sekaligus mempertahankan kelembutan dan air dalam daging. Ayam goreng biasanya dibuat dari daging ayam broiler.

Sejarah

Hidangan pertama yang diketahui telah digoreng adalah gorengan dari Abad Pertengahan Eropa. Namun, orang Skotlandia adalah orang Eropa pertama yang diketahui menggoreng ayam dengan lemak (meskipun tanpa bumbu). Sementara itu, banyak masyarakat Afrika Barat memiliki tradisi ayam goreng yang dibumbui (daging ayam dibungkus adonan dan dimasak dengan minyak kelapa sawit). Teknik menggoreng Skotlandia dan teknik bumbu Afrika Barat ini kemudian digabungkan oleh orang-orang Afrika yang diperbudak dan orang Afrika-Amerika di daerah selatan Amerika Serikat.

Di Amerika Serikat, fried chicken dikenal sebagai makanan khas orang-orang di wilayah Selatan yakni wilayah Texas, Kentucky atau Florida. Beberapa sumber menyebut jika ayam goreng ini muncul pertama kali di abad ke 18. Dulu, ayam goreng tepung yang renyah ini disajikan sebagai menu spesial di acara khusus. Seiring berjalannya waktu, fried chicken semakin digemari dan dikenal di berbagai negara di dunia. Resep fried chicken pertama kali ditulis dan dipublikasikan oleh Hannah Glasse, koki asal Inggris dalam buku karangannya tahun 1747. Meski resep pertama diterbitkan tahun tersebut, banyak orang yang meyakini bahwa sajian ayam goreng sudah ada sejak ribuan tahun lalu di Tiongkok, Timur Tengah dan Afrika.

Masuknya Fried Chicken ke Indonesia

Karena memiliki cita rasa lezat dan digemari oleh banyak orang, setelah Perang Dunia II Harland Sanders atau lebih dikenal Kolonel Sanders seorang pebisnis asal AS menjual fried chicken sendiri. Ia mengubah satu restoran di Kentucky dan menjual fried chicken yang dinamai Kentucky Fried Chicken (KFC). Rupanya, bisnisnya semakin berkembang dan mendunia. Fried chicken tak hanya digemari di Amerika tetapi juga di berbagai belahan dunia termasuk di negara Indonesia. Fried chicken yang mendunia pun akhirnya juga mengalami banyak perubahan rasa menyesuaikan lidah di masing-masing tempat ia dibuat. Seriring berjalannya waktu, fried chicken juga disajikan dengan berbagai inovasi misalnya fried chicken di Indonesia disajikan bersama sambal bawang atau dijadikan ayam geprek.

Membuat Fried Chicken

Bahan tepung cair :

– 250 ml air es
– 250 gram tepung terigu tinggi protein
– 50 gram tepung maizena
– 1/2 sdm susu skim bubuk
– 1 butir kuning telur
– 1/2 sdt baking soda
– 1/2 sdt lada bubuk
– 1/2 sdt garam

Bahan tepung renyah :

– 500 gram tepung terigu
– 100 gram tepung maizena
– 1/2 sdt baking soda
– 1 sdt bawang putih bubuk
– 1 sdt penyedap rasa kaldu ayam

Cara membuat

  1. Buat terlebih dahulu bumbu cair.
  2. Masukkan tepung maizena, tepung terigu, susu, baking powder, lada dan juga garam. Aduk sampai rata.
  3. Setelah itu masukkan kuning telur sedikit demi sedikit dan tambahkan air sampai semuanya tercampur rata dan tidak ada yang menggumpal dan simpan dalam lemari es.
  4. Campur semua bahan tepung renyah jadi satu sampai rata.
  5. Bumbui ayam potong dengan lada, garam, bawang putih dan cabai dan diamkan selama kurang lebih 15 menit sampai meresap.
  6. Masukkan ayam dalam bumbu cair dan gulingkan dalam tepung renyah. Goreng dalam minyak panas dan masak sampai matang.

Bagi kamu para pengusaha yang juga ingin mencoba menjual atau membuka usaha kamu bisa menggunakan alat usaha yang di jual dari SATMESIN, untuk informasi pembelanjaan kamu bisa klik link ini.